Ketua Golkar Gresik Ungkap Rencana 5 Parpol Bangun Koalisi Besar Jelang Pilkada, Usung Wajah Baru?

Ketua Golkar Gresik Ungkap Rencana 5 Parpol Bangun Koalisi Besar Jelang Pilkada, Usung Wajah Baru? Ahmad Nurhamim (kiri) dan Faqih Usman.

Sementara itu, Ketua DPD PAN Kabupaten Gresik, Faqih Usman, membenarkan sejumlah partai mulai membangun komunikasi menghadapi pilkada 2024. Termasuk PAN sendiri.

"Iya, sudah komunikasi dengan sejumlah partai. Masih secara lisan, pertemuan resmi belum," ungkap Faqih.

Disampaikan Faqih, dalam komunikasi tersebut juga menyinggung bakal cabup dan cawabup yang digadang untuk maju 2024.

"Tentu figur yang kami inginkan yang punya komitmen, baik untuk kemajuan partai, dan kemajuan Kabupaten Gresik," tutur Ketua Fraksi Amanat Pembangunan (FAP) DPRD Gresik ini.

Tak menutup kemungkinan, tambah Faqih, bakal calon bupati yang disepakati oleh partai-partai nanti adalah sosok pendatang baru.

"Kemungkinan besar figurnya bisa orang baru," pungkas Faqih. (hud)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO