Bangun 573 Taman, Cara Wali Kota Risma Tekan Polusi dan Turunkan Suhu Surabaya | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bangun 573 Taman, Cara Wali Kota Risma Tekan Polusi dan Turunkan Suhu Surabaya

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Diyah Khoirun Nisa
Rabu, 09 Desember 2020 23:25 WIB

Taman Suroboyo yang berada di kawasan pesisir Pantai Kenjeran.

“Jadi, di masanya Bu Risma ini, RTH publik kita sudah di atas target minimal, karena memang semua lahan yang bisa dimanfaatkan, kita gunakan untuk RTH. Bisa dilihat di ini hijau,” tegasnya.

Di samping itu, Anna juga menjelaskan bahwa pengelolaan sampah di terus disempurnakan. Saat ini sudah ada sebanyak 533 bank sampah dan telah menyalurkan tiap kampung 10 ribu magot untuk 500 kampung peserta SSC ( Smart City) 2020, guna pengurangan sampah rumah tangga.

Bahkan, ada pula 8 lokasi Tempat Pembuangan Sampah Sementara (TPS) 3R (Reduce, Reuse, Recycle) di beberapa tempat di , ada pula 28 rumah kompos di berbagai titik di .

“Pengelolaan sampah di juga sudah bisa menghasilkan listrik di PLTSa (Pembangkit Listrik Tenaga Sampah) Benowo,” ujarnya.

Yang paling penting juga, lanjut dia, kampung-kampung di juga diajari cara mengolah sampah, sehingga sampah yang masuk ke tempat pembuangan akhir (TPA) Benowo tidak terlalu banyak meski pertumbuhan penduduk semakin meningkat.

“Makanya di persoalan sampah relatif bisa dikendalikan,” pungkasnya. (diy/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video