​PKS Jatim Gelar Tapak Tilas Hari Pahlawan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​PKS Jatim Gelar Tapak Tilas Hari Pahlawan

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: M. Didi Rosadi
Rabu, 11 November 2020 17:29 WIB

Memperingati Hari Pahlawan, DPW PKS Jatim menggelar tapak tilas ke sejumlah tempat bersejarah di Surabaya. (foto: ist)

Rombongan selanjutnya melakukan tapak tilas ke beberapa tempat yang berkaitan dengan Peristiwa Heroik 10 November. Antara lain Jembatan Merah, Tugu Pahlawan dan Museum 10 November, tempat perobekan bendera di Hotel Majapahit (dahulu Hotel Yamato/Oranje), dan Jalan Mastrip.

"Tempat-tempat ini mesti dilindungi dan dikembangkan menjadi wisata sejarah. Agar generasi mendatang bangga dan ingat akan perjuangan para pahlawan bangsa. Misalnya di Museum 10 November masih ada rangkaian peristiwa yang belum masuk diorama, yakni Resolusi Jihad Hadratus Syekh K.H. Hasyim Asy'ari. Di Jalan Mastrip belum ada monumen yang menjelaskan bahwa jalan ini bersejarah. Di Hotel Majapahit belum tersedia ruang yang memadai untuk mengenang peristiwa heroik perobekan bendera tiga warna. Prasastinya terlalu kecil dan tinggi. Sedangkan area perobekan bendera juga tidak bisa diakses oleh masyarakat. Saya pikir ini mesti kita perbaiki ke depan," terang Irwan.

Pada kesempatan , PKS Jatim juga menyampaikan apresiasi mendalam kepada para pahlawan di masa pandemi Covid-19.

"Ada begitu banyak pahlawan dalam masa-masa sempit ini. Para tenaga medis di garis depan, para relawan kemanusiaan, para satgas Covid-19 hingga kampung-kampung, para sopir angkutan logistik, driver online, para guru, dan masih banyak lagi. Kita doakan bagi yang gugur, dan kita jadikan inspirasi apa yang mereka lakukan. Serta mari menjadi pahlawan di masa pandemi ini mulai dengan diri kita sendiri menerapkan protokol kesehatan. Menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan dengan sabun," pungkas Irwan. (mdr/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video