​MUI Bojonegoro Ajak Masyarakat Boikot Produk Mamin Prancis | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​MUI Bojonegoro Ajak Masyarakat Boikot Produk Mamin Prancis

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Eky Nurhadi
Rabu, 04 November 2020 20:26 WIB

Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bojonegoro saat press conference.

BOJONEGORO, BANGSAONLINE.com - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bojonegoro, Jawa Timur mengecam keras ucapan Presiden Emmanuel Macron yang telah menghina agama Islam serta melecehkan Nabi Muhammad SAW. MUI mengajak masyarakat Bojonegoro turut memboikot seluruh produk makanan maupun minuman yang diproduksi dari negara .

Ketua KH. Alamul Huda mengatakan, protes keras dan pemboikotan semua produk yang dibuat dari tersebut merupakan sikap sakit hati MUI serta umat Islam di wilayah Bojonegoro. Gus Huda sapaan akrabnya, juga mengajak umat Islam di Bojonegoro turut menyerukan protes atas ucapan dan perbuatan Presiden .

"Besok hari Jumat di waktu khutbah, kami minta para khatib agar menyampaikan seruan protes ini. Kita perbolehkan juga masyarakat menyerukan bentuk kekecewaan dan rasa sakit hatinya, namun harus tetap dengan cara yang tertib dan santun," tegas Gus Huda saat press conference di Kantor , Rabu (4/11/20).

Menurut dia, tindakan yang dilakukan Emmanuel Macron beberapa waktu lalu sangat tidak beradab dan sangat menggangu dalam kebebasan beragama. Kata dia, penghinaan terhadap agama itu dengan dalil apapun tidak dibenarkan.

"Apalagi menghina agama Islam. Bahkan Macron (Presiden ) juga melecehkan Kekasih Allah (Nabi Muhammad Saw). Nabi Junjungan kita semua. Kita sebagai warga muslim sakit hati sekali," cetus Gus Huda.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video