​Dokter Sukma Dorong HSN Jadi Hari Libur Nasional | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Dokter Sukma Dorong HSN Jadi Hari Libur Nasional

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Didi Rosadi
Selasa, 22 Oktober 2019 20:18 WIB

dr. Sukma Sahadewa, Ketua LKNU Surabaya. foto: DIDI ROSADI/ BANGSAONLINE

"Dengan menjadi hari libur nasional, maka para santri dan masyarakat bisa Ikut merayakan Peringatan Hari Santri. Tentunya ini juga bentuk penghargaan kepada para santri atas jasa mereka pada negeri ini," urai Sukma.

Kandidat calon kepala daerah di Pilkada Kabupaten Kediri 2020 ini juga berharap pemerintah memasukkan materi tentang resolusi jihad ke dalam kurikulum pelajaran di sekolah. Hal ini bukan saja untuk meluruskan sejarah tapi sekaligus agar para siswa sebagai generasi penerus mengetahui sejarah bangsa.

Sukma mengingatkan, tanpa resolusi jihad maka tak akan ada peristiwa 10 Nopember yang diperingati sebagai Hari Pahlawan. Karena itu, antara Resolusi Jihad dan Hari Pahlawan tak bisa dipisahkan.

"Para santri berbondong-bondong terjun ke medan perang karena adanya resolusi jihad yang dimaklumatkan oleh KH. Hasyim Asy'ari. Karena itu, fakta sejarah ini harus diungkap dan disampaikan lewat buku sejarah yang diajarkan di sekolah maupun madrasah,"pungkas pria kelahiran Pare, Kediri tersebut. (mdr/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video