BPKAD Jatim Dorong Masyarakat Beradaptasi dengan Digitalisasi Keuangan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

BPKAD Jatim Dorong Masyarakat Beradaptasi dengan Digitalisasi Keuangan

Editor: Siswanto
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Minggu, 12 November 2023 19:00 WIB

Sosialisasi literasi dan digitalisasi keuangan kepada masyarakat yang digelar BPKAD Jatim.

‘’Sekarang era QRis, M Banking, dan banyak hal, masyarakat harus bisa beradaptasi dengan perkembangan teknologi tersebut,’’ katanya.

Muhammad Fawait menambahkan, saat ini pertumbuhan ekonomi di Jawa Timur cukup tinggi. Melebihi pertumbuhan ekonomi nasional. Namun, ada permasalahan krusial yang perlu segera diselesaikan, yakni kemiskinan. 

‘’Kemiskinan itu terjadi pada tingkat pedesaan,’’ ujarnya.

Menurut dia, salah satu pemicu kemiskinan di pedesaan adalah pola pengelolaan keuangan yang belum optimal. Karena itu, melalui BPKAD mewujudkan komitmen untuk mengedukasi masyarakat pada bidang literasi dan digitalisasi keuangan.

Kegiatan serupa akan terus digelar BPKAD pada berbagai daerah lain di Jawa Timur. Antara lain, , Madiun, Tuban, Tulungagung, dan Kediri, dengan harapan pada setiap kegiatan mampu memberi pemahaman kepada pelaku UMKM dan masyarakat, sehingga pemahaman literasi dan digitalisasi keuangan bisa merata hingga tingkat pedesaan. (dev/sis)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video