Bupati Gresik Minta Desa dan Kelurahan Kuatkan Program SDGs | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Bupati Gresik Minta Desa dan Kelurahan Kuatkan Program SDGs

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Syuhud Almanfaluty
Sabtu, 23 Juli 2022 14:09 WIB

Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani memberikan arahan kepada kepala desa dan lurah di Kecamatan Gresik. foto: ist.

Ia berharap pemerintahan di tingkat kelurahan/desa ada satu staf khusus dalam perbaikan data dan sinkronisasi mekanisme belanja melalui e-katalog.

Lebih jauh bupati menyatakan, pemerintah pusat melalui Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) mengeluarkan kebijakan untuk mengakomodir minimal 40 persen dalam e-katalog adalah produk dalam negeri.

Untuk itu, bupati mewanti-wanti kepada seluruh kepala desa dan lurah yang hadir dalam bimtek untuk benar-benar hadir di tengah-tengah masyarakat.

Dengan harapan, dengan kehadiran dari kepala desa/lurah dapat mengetahui serta dapat membantu permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat.

"Kalau kita bisa berbaur dengan masyarakat kita akan tahu ada apa di situ. Itu namanya pemimpin. Melayani masyarakat adalah pekerjaan yang luar biasa. Sebuah kepuasan kalau bisa menolong masyarakat dan hadir di tengah-tengah masyarakat ketika ada masalah," tutup bupati.

Hadir juga Sekretaris Daerah Gresik Achmad Washil Miftahul Rahman, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Abu Hassan, serta Camat Gresik Agung Endro Dwi Setyo Utomo. (hud/ari)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video