Nabung Emas Mulai dari 10 Ribu Rupiah atau Pinjam Uang dengan Bunga 0%, Bisa Kok, Simak Berita ini

Nabung Emas Mulai dari 10 Ribu Rupiah atau Pinjam Uang dengan Bunga 0%, Bisa Kok, Simak Berita ini Kantor Pegadaian Cabang Madiun di Jalan HOS Cokro Aminoto, Kota Madiun.

KOTA MADIUN, BANGSAONLINE.com - Emas adalah sebuah perhiasan yang digemari para kaum hawa. Banyak wanita yang ingin mempunyai emas karena fungsinya yang beragam. Untuk sekadar dipakai fashion, ataupun investasi jangka panjang.

Namun, tidak semua kalangan masyarakat mampu membeli emas. Apalagi akhir-akhir ini harganya sedang melonjak.

Namun, bagi anda yang ingin memiliki emas tapi kocek terbatas, tidak perlu khawatir. Perusahaan Umum (Perum) Pegadaian punya terobosan baru.

"Pegadaian saat ini ada program layanan jual titip emas. Hanya dengan uang mulai 10 ribu, mereka sudah bisa memiliki emas di pegadaian," terang Ahmad Muhaimin Romdoni, Marketing Eksekutif Pegadaian Area Madiun kepada BANGSAONLINE.com, Rabu (24/11).

Nantinya, nasabah tidak akan mengantongi emas secara riil. Sebab, emasnya dititipkan di pegadaian. Nasabah akan mendapatkan buku tabungan dengan nilai saldo nominal seberat emas sesuai dengan uang yang dititipkan tersebut.

"Cetak emas bisa diminta kalau sudah seberat minimal 1 gram. Dan keuntungan menabung emas di pegadaian adalah nilai mengikuti harga pasar. Dan tanpa bunga, sangat syariah sekali," lanjutnya.

Untuk memiliki tabungan ini, nasabah hanya dibebani biaya Rp10 ribu di awal sebagai administrasi dan per tahun akan dikenai biaya sebesar 30 ribu sebagai perawatannya. Artinya, lebih rendah dari biaya administrasi perbankan.

"Selain tabungan emas, kita juga ada cicilan emas untuk perorangan atau kelompok. Seperti arisan begitu mas," tambah pria yang akrab dipanggil Doni ini.

Untuk arisan bisa dilakukan minimal 6 orang dengan berat emas mulai 1 gram hingga 1 kilo. Adapun anggotanya dibentuk oleh nasabah sendiri. Keuntungannya adalah nilai emas akan terkunci di saat mereka mendaftarkan anggotanya.

Sementara Alia Rosid, Marketing dan Sales Plan , menambahkan bahwa Pegadaian juga menerima gadai barang dengan bunga 0%, Program yang baru di-launching beberapa waktu lalu ini akan diperpanjang hingga akhir tahun.

"Kita ada program gadai peduli yang diperpanjang hingga akhir tahun. Maksudnya gadai dengan bunga 0%. Artinya nasabah bisa menggadaikan barangnya tidak lebih dari 3 bulan, cukup membayar pokoknya saja," jelasnya.

Selain program tersebut, Pegadaian juga memiliki banyak program lain. Masyarakat yang berminat untuk mengambil salah satu program tersebut, bisa menghubungi Pegadaian terdekat. (dro/rev)

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO