Bertahun-tahun Hirup Bau Busuk Menyengat, Warga Ngatup Kediri Minta Pabrik Pupuk Organik Ditutup

Bertahun-tahun Hirup Bau Busuk Menyengat, Warga Ngatup Kediri Minta Pabrik Pupuk Organik Ditutup

"Kami tidak memusuhi pihak pabrik, karena mereka juga mencari rezeki dan bisa menampung tenaga kerja. Tapi pencemaran udara yang bisa mengganggu kesehatan ini, apa harus dibiarkan?" keluh Sigit.

Sigit menyebutkan, di RT 01 RW 04 Dusun Ngatup terdapat 35 kepala keluarga atau sekitar 70 warga yang terkena langsung dampak polusi pabrik, sehingga dirinya berharap aktivitas pabrik pupuk segera dihentikan untuk menghindari penyakit akibat polusi udara.

Masih menurut Sigit, jauh sebelumnya warga juga sudah mengeluhkan masalah ini, tapi pabrik pupuk organik tetap saja beroperasi bahkan malah akan memperbesar pabriknya. "Kami menuntut agar pabrik tersebut ditutup karena menyebabkan polusi udara yang tidak berkesudahan selama bertahun-tahun," pungkas Sigit seraya mengatakan bahwa warga berniat akan langsung mengadu ke Bupati , bila masalah ini tidak segera terselesaikan.

Djarkasi, S.H., Kepala Desa Kambingan mengakui adanya penolakan warganya atas keberadaan pabrik pupuk PT. KTS. Ditanya tentang pemberian sembako, Djarkasi mengaku hanya menerima amanah dari PT KTS agar menyalurkannya kepada warga terdampak.

"Ketika ada warga yang menolak menerima sembako itu, kami akan menyampaikan kepada pihak pabrik," ujarnya.

Di sisi lain, Masrun, Mandor PT KTS mengaku tidak bisa memberikan keterangan saat dikonfirmasi terkait protes warga atas bau limbah. "Maaf saya tidak berwenang memberi keterangan, semua ini akan saya sampaikan ke pimpinan," ujar Masrun di Balai Desa Kambingan, Kamis (1/4/2021).

Sementara itu, Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Putut Agung Subekti belum bisa dihubungi untuk dikonfirmasi. Ketika BANGSAONLINE.com mencoba menelepon maupun menghubungi melalui WA, sampai berita ini dikirim, belum mendapat tanggapan. (uji/zar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'BI Kediri Gelar Bazar Pangan Murah Ramadhan 2024':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO