Tafsir Al-Isra 108-109: 'Aisyiah Muhammadiyah "Tega" Terhadap Sesama?

Tafsir Al-Isra 108-109: ILUSTRASI: Lora Fadil bersama tiga istrinya. foto: Detik.com

Teman itu lantas menambahkan, bahwa sekarang ada sekitar 200.000 wanita Jawa Timur yang tampil sebagai kepala rumah tangga. Hal itu karena beberapa sebab dan yang nyata adalah karena terpaksa, seperti dia janda. Teman itu lalu sewot dan mengajukan pertanyaan: "Lalu apa konsep 'Aisyiah menangani hal ini dan bagaimana pula jalan keluarnya?

Poligami yang dilakukan secara benar justru solusi paling manusiawi, paling tepat, dan religius. Menutup syariah poligami sesungguhnya tindakan tega terhadap sesama perempuan yang merana kedinginan tanpa pernah merasakan dekapan laki-laki seumur hidup. Apa itu yang dimaksud menempuh jalan sendiri menuju surga?

Menutup syari'ah poligami adalah keputusan super egois yang hanya memikirkan diri sendiri, tanpa memikirkan hak sesama wanitanya. Pengurus 'Aisyiah adalah para wanita elite yang sudah bersuami, berkeluarga, dan mapan. Dan inilah bukti, bahwa dengan kemapanannya justru menutup wawasan manusiawinya. Inikah yang disebut cerdas dan moderat?

Kita tunggu saja tanggapan Majelis Tarjih Muhammadiyah sebagai majelis tertinggi pemegang keputusan hukum. Biasanya, dalam penyerang pendapat lawan, sunnah, bid'ah, mereka selalu mengedepankan al-Qur'an dan al-Hadis secara tekstual, keras, dan harga mati. Maka, apa sikapnya terhadap persoalan ini. Begitu menggebunya si pembicara.

Di sudut lain ada yang memaparkan data, bahwa di negara maju, utamanya beberapa negara di Soviet sana, justru perbandingannya menunjuk angka 100 : 84. Jika ada seratus wanita, maka yang pria cuma ada 84. Lalu, apa dibiarkan melacur? Tapi teman yang lain melengkapi :" ...tapi di Jawa Barat justru banyak yang laki-lakinya sedikit".

Teman yang lain menganalisis soal umur laki-laki yang cenderung lebih pendek dan lebih berisiko kematian ketimbang wanita. Contoh, laki-laki kewajiban berperang di medan laga, wanita tidak. Sisi hobi, laki-laki banyak merokok, meminum-minuman keras dll. Dari sisi kerja, ada pekerjaan yang berisiko nyawa, kayak nyupir, kerja di ketinggian, las listrik dalam air, dan lain-lain.

Dan yang ustadz menampilkan dalil. Jika Allah SWT sudah berfirman bahwa seorang pria boleh menikahi empat wanita, maka itu artinya Tuhan memberi sinyal, bahwa kelak jumlah wanita cenderung lebih banyak ketimbang populasi pria, bisa empat kali lipat.

Selamat buat saudari-saudari 'Aisyiah, muslimah hebat dan energik seperti sosok idolanya, ummil mu'minim, 'Aisyah bint Abi Bakr al-shiddiq. Sejarah mencatat, 'Aisyah-lah yang paling cemburuan hingga suatu kali nabi Muhammad SAW sempat marah. Dia juga yang paling menggairahkan birahi Nabi hingga sering diciumi, meski beliau hendak ngimami shalat. Selamat berdebat, silakan berpendapat, Allah memberkahi.

*Dr. KH. A Musta'in Syafi'ie M.Ag adalah Mufassir, Pengasuh Rubrik Tafsir Alquran Aktual HARIAN BANGSA, dan Pengasuh Pondok Pesantren Madrasatul Qur’an (MQ), Tebuireng, Jombang.

*TULISAN INI SUDAH PERNAH DIMUAT DI KORAN HARIAN BANGSA EDISI 21 NOVEMBER 2019

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO