DPM Unusida Selenggarakan Seminar dan Sekolah Legislatif se-Jatim

DPM Unusida Selenggarakan Seminar dan Sekolah Legislatif se-Jatim

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Universitas Nadhlatul Ulama Sidoarjo (Unusida) menggelar acara Seminar Nasional Legislatif dan Sekolah Legislatif se-Jawa Timur (Selegtif), Selasa (26/2).

Hasyim Al Rodi, Komisi A DPM Unusida selaku ketua pelaksana mengatakan, acara ini berlangsung selama dua hari (23-24/02), dengan tema "Menciptakan Legislatif Muda Esensi Demokrasi Profesional". Seminar ini bertempat di LP. Ma'arif NU Sidoarjo dengan diikuti oleh 150 mahasiswa Internal Unusida maupun Eksternal Unusida, di antaranya "Unisda Lamongan, STIKIP PGRI Pacitan, IAI Ibrahim Banyuwangi, IAIN Kediri, Unsuri Surabaya, Umaha Sidoarjo dan Stainim Sidoarjo.

Yuwono Nurkomalasari, Ketua DPM Unusida menyampaikan, acara ini bertujuan untuk meningkatkan wawasan hukum, ketatanegaraan, menjadikan mahasiswa Unusida sebagai pelopor dalam masalah hukum, dan meningkatkan keterampilan lagislatif mahasiswa.

Acara ini pertama kalinya diagendakan oleh DPM Unusida. Terdapat beberapa materi yang disampaikan, di antaranya Kelegislatifan (disampaikan oleh Marlaf Sucipto, S.HI), Gerakan Movement (Fatihul Faizun, S.Sos), Task Control Legislatif terhadap Eksekutif (Jakfar Sodik, S.H), Pendidikan Politik (Agung Nugraha, S.H), dan Legal Drafting (Ashfi Arfawati, S.H).

“Dengan adanya acara ini, para peserta bisa lebih mengenal salah satu organisasi yang bergerak
di bidang legislatif, di mana DPM sendiri mempunyai 3 fungsi utama, yaitu fungsi
legislasi, fungsi anggaran, dan fungsi pengawasan. Rencananya, Selegtif ini
akan menjadi agenda tahunan dari DPM. Semoga dengan acara ini bisa menambah
wawasan tentang hukum dan ketatanegaraan serta menghidupkan lembaga legislatif,” ungkap Ketua DPM Unusida. 

Sementara itu, Rektor Unusida berharap diselenggarakannya acara tersebut dapat menciptakan generasi unggulan yang dapat berkontribusi untuk terjun di dunia politik. Tidak hanya dalam lingkup kampus saja, tetapi juga menjadi penerus bagi bangsa, dan diharapkan setiap materi dapat diaplikasikan dalam kehidupan nyata. (cat/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO