Jaga Rasa Kekeluargaan, Pemuda Pancasila Dukuh Pakis Gelar Bukber Bersama Beralaskan Daun Pisang | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jaga Rasa Kekeluargaan, Pemuda Pancasila Dukuh Pakis Gelar Bukber Bersama Beralaskan Daun Pisang

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Nanang Fachrurozi
Senin, 10 Mei 2021 20:07 WIB

PAC Pemuda Pancasila (PP) Dukuh Pakis menikmati menu makanan bukber beralaskan daun pisang di pinggir jalan beramai-ramai. (foto: ist)

"Bancakan atau makan bareng di atas daun pisang menghadirkan lagi memori kita sebenarnya, kalau dahulu sering di pesantren-pesantren Islam Jawa makan liwetan bareng-bareng. Tradisi ini harus kita jaga dan kita lestarikan. Lha kalau bukan kita, siapa yang menjaga tradisi dan budaya kita ini," ujar pria kekar berkacamata tersebut.

Lain lagi menurut Martha Lely, Srikandi PP--sebutan untuk anggota wanita Pemuda Pancasila-- ini mengatakan jika makan di atas daun pisang adalah sebuah tradisi untuk memperkuat tali kekeluargaan dan persaudaraan.

"Ya senang dan terasa nyaman bisa makan bareng-bareng di atas daun pisang ini kalau ramai-ramai begini. Seolah kita ini bagian dari saudara dan keluarga. Pokoknya ada yang beda," pungkasnya. (nf/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video