HPN 2021, Kapolres Kediri Kota Kirim Kue Ulang Tahun ke PWI Kediri | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

HPN 2021, Kapolres Kediri Kota Kirim Kue Ulang Tahun ke PWI Kediri

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Muji Harjita
Selasa, 09 Februari 2021 16:51 WIB

Kasubbag Humas Polres Kediri Kota Kompol Kamsudi saat menyerahkan kue ulang tahun kepada Ketua PWI Kediri Mega Wulandari. (foto: MUJI HARJITA/ BANGSAONLINE)

“Mari bersama-sama kita mengedukasi masyarakat dan selalu memberi dorongan untuk menerapkan 5M. Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menghindari kerumunan, dan Mengurangi mobilitas,” pungkas Kompol Kamsudi.

Sementara itu, Ketua PWI Kediri Mega Wulandari mengucapkan terima kasih atas kiriman kue dan ucapan selamat dari Kapolres Kediri Kota AKBP Eko Prasetyo.

"Melalui momentum 2021 ini, diharapkan sinergisitas antara wartawan dengan Polri tetap terjalin. Mari bangkit dari pandemi, dan bersama-sama menjadi akselerator perubahan,” ujar Mega.

Menurut Mega, PWI Kediri sudah merancang beberapa kegiatan untuk memperingati HPN Tahun 2021 ini. Kegiatan tersebut, di antaranya yakni penyerahan Anugerah Hasta Adiwarta bagi sejumlah pahlawan Covid-19.

"Anugerah Hasta Adiwarta ini nanti akan diberikan pada sejumlah masyarakat atau pelaku kesehatan yang dinilai layak sebagai pahlawan di tengah pandemi Covid-19," imbuh Mega.

Selain memberikan Anugerah Hasta Adiwarta, lanjut Mega, pada HPN tahun ini PWI Kediri juga akan membagikan masker dan memasang tempat cuci tangan di beberapa tempat yang banyak dikunjungi orang.

"Agenda lain yang tidak kalah penting adalah reboisasi dan revitalisasi sumber air, di Kawasan Gunung Klotok Kota Kediri yang melibatkan Relawan Lingkungan Hidup dan pelatihan pembuatan sabun cuci piring untuk kawan-kawan difabel, baik di Kota Kediri maupun di Kabupaten Kediri," pungkas Mega. (uji/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video