​1 Orang Positif, Corona Mulai Serang Pulau Bawean | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​1 Orang Positif, Corona Mulai Serang Pulau Bawean

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: M Syuhud Almanfaluty
Selasa, 02 Juni 2020 20:02 WIB

Peta sebaran kasus Covid-19 di Kabupaten Gresik per 2 Juni 2020.

GRESIK, BANGSAONLINE.com - Virus Corona mulai merambah Pulau yang terdiri dari 2 kecamatan, yakni Sangkapura dan Tambak. Sebelumnya, Pulau dinyatakan zona hijau lantaran tak satu pun warga yang terinfeksi virus Corona.

Terhitung Selasa (2/6), Kecamatan Sangkapura, Pulau dinyatakan sebagai zona merah, lantaran ada satu warga dinyatakan positif Corona.

"Hari ini, dari total tambahan 5 positif Covid-19, salah satunya dari Kecamatan Sangkapura, Pulau ," ujar Jubir Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 , drg. Saifudin Ghozali melalui rilis yang diterima BANGSAONLINE.com, Selasa (2/6) malam.

Ghozali lantas mengungkapkan, kelima tambahan positif Corona tersebut berasal dari Kecamatan Sangkapura 1 orang dari Desa Sidogedungbatu, Kecamatan Menganti 2 orang, dari Desa Gading Watu. 

"Untuk positif dari Kecamatan Menganti, salah satunya kita laporkan sebagai konfirmasi positif meninggal, karena sudah meninggal dan swab sekarang keluar positif," jelas Ghozali.

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video