Jubir Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Pacitan Minta Masyarakat Patuhi Imbauan Pemerintah | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jubir Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Pacitan Minta Masyarakat Patuhi Imbauan Pemerintah

Editor: .
Jumat, 03 April 2020 15:54 WIB

Rachmad Dwiyanto, Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Pacitan.

"Sementara kalau orang sehat dengan risiko (ODR), itu orang sehat namun pernah berkunjung ke kawasan outbreak atau terpapar covid-19," terang pria yang juga menjabat sebagai Kepala Diskominfo ini, Jumat (3/4).

"Kategori OTG ini memang masih sangat asing di telinga masyarakat. Sebab untuk menentukan OTG, yang pasti harus ada kejujuran dari yang bersangkutan. OTG ini tidak sakit, namun mereka bisa menularkan virus Corona. Sebab, pernah melakukan kontak langsung dengan pasien positif Covid-19," jelasnya.

Kategori OTG melengkapi dua kategori kelompok awal terkait Covid-19, yakni orang dalam pemantauan (ODP) dan pasien dalam pengawasan (PDP).

Dalam dokumen itu, Kemenkes menjelaskan bahwa kategori OTG merupakan mereka yang tidak bergejala dan memiliki risiko tertular dari orang yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Di sisi lain, OTG memiliki riwayat kontak erat, baik kontak fisik, berada dalam ruangan atau berkunjung dengan radius 1 meter, dengan kasus konfirmasi Covid-19. 

 

 Tag:   Pacitan

Berita Terkait

Bangsaonline Video