Laporan Dugaan Korupsi DD Sokobanah Dinilai Mandek, Warga Demo Kejari Sampang | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Laporan Dugaan Korupsi DD Sokobanah Dinilai Mandek, Warga Demo Kejari Sampang

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ahmad Bahri
Senin, 24 Februari 2020 21:03 WIB

Kajari Sampang Maskur, S.H. saat menemui massa dari Desa Sokobanah Daya.

"Namun faktanya, proses hukum masih mandek sampai sekarang, tidak jelas,” katanya.

Selama aksi berlangsung di depan kantor Kejari Sampang, Jalan Jaksa Agung Suprapto, massa sempat ditemui Kepala Kasi Pidana Khusus (Kasi Pidsus) Kejari Sampang, Edi Sutomo. Namun, kehadiran Edi Sutomo ditolak massa.

Kajari Sampang Maskur akhirnya menemui massa langsung. Ia menjelaskan bahwa Kejaksaan bekerja secara yuridis, tidak bisa ditentukan 1 hari atau 2 hari.

"Sebagai jaksa dituntut bekerja secara profesional. Mengapa proses ini lambat? Kita kumpulkan alat bukti, kita tidak mau gegabah," jelasnya.

Ia menunjukkan bukti keseriusan pihaknya dalam menangani kasus tersebut, dengan menggandeng tim dari ITS untuk mengujinya. "Jangan hanya bisa menilai dari luar, kita tunggu hasil Lab dari ITS," pungkasnya. (hri/rev) 

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video