​Hari Ini Kelahiran Bung Karno, Pemprov Diminta Ambilalih Rumah Kelahirannya di Surabaya | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Hari Ini Kelahiran Bung Karno, Pemprov Diminta Ambilalih Rumah Kelahirannya di Surabaya

Editor: Tim
Kamis, 06 Juni 2019 16:24 WIB

Afwan Maksum, Anggota Komisi B DPRD Jatim. foto: DIDI ROSADI/ BANGSAONLINE.com

Namun, menurut anggota Komisi B DPRD Jatim itu, hingga saat ini, Jawa Timur belum memiliki museum representatif dan lengkap yang menyimpan sejarah perjalanan bangsa. Padahal bila ditarik ke belakang, di Jawa Timur pernah berdiri kerajaan besar seperti Majapahit dan Kediri. 

"Sudah waktunya Jawa Timur memiliki Museum yang representatif. Karena ini provinsi besar yang kaya akan jejak sejarah. Jejak sejarah Bung Karno banyak terdapat di Jawa Timur, baik benda maupun petilasan. Nantinya semua itu bisa disatukan di Museum Bung Karno yang dikelola ," imbuh Afwan. 

Alumni Universitas Trisakti (Usakti) Jakarta ini menjelaskan, tempat kelahiran adalah bagian dari sejarah perjalanan bangsa Indonesia. Karena itu, sepatutnya pemerintah provinsi memberi apresiasi terhadap jejak sejarah tersebut. 

Afwan membeberkan, dirinya sebagai is meyakini rumah tempat kelahiran Bung Karno itu bisa menjadi ikon Jawa Timur yang akan menjadi jujukan bagi para pecinta sejarah dan pecinta atau is. Tak hanya dari Jawa Timur dan luar provinsi, bahkan dari mancanegara. Sebab, banyak orang luar negeri datang ke Museum Leiden di Belanda hanya untuk melihat jejak sejarah Bung Karno. 

"Dengan keberadaan museum Bung Karno, anak-cucu kita bisa mengenal sosok pendiri bangsa serta menjadi inspirasi bagi warga kalau pendiri bangsa lahir di Surabaya dan berasal dari Jawa Timur. Saya kira juga bisa mendatangkan pendapatan asli daerah (PAD), kalau dikelola secara profesional oleh Dinas Pariwisata," pungkas Afwan. (mdr)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video