​Wabup Madiun Hadiri Pencanangan Kampung KB | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Wabup Madiun Hadiri Pencanangan Kampung KB

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Hendro Utomo
Kamis, 20 Desember 2018 18:15 WIB

Pencanangan Kampung KB oleh Wakil Bupati Madiun Hari Wuryanto.

MADIUN, BANGSAONLINE.com - Wakil Bupati Hari Wuryanto menghadiri pelaksanakan Pencanangan Kampung KB Kabupaten Madiun, bertempat di Pendopo Ronggo Djoemeno Kabupaten Madiun, Kamis (20/12/2018). 

Hari Wuryanto menjelaskan beberapa hal terkait Kampung KB, bahwa Program Kependudukan keluarga berancana dan pembangunan keluarga (PKKBPK) merupakan program Pemerintah dalam rangka mewujudkan penduduk yang tumbuh seimbang guna tercapainya masyarakat yang bahagia, sejahtera dan berkualitas.

“Untuk mewujudkan program KKBPK di Indonesia dapat berjalan dengan baik dan optimal serta lebih berhasil dalam penggarapannya sehingga manfaat program KKBPK dapat lebih dirasakan oleh masyarakat. Terutama yang berada di wilayah desa yang padat penduduk, tertinggal, terpencil dan keluarga kurang mampu di seluruh tanah air,” ujar Bupati yang biasa dipanggil dengan Mas Hari.

Untuk diketahui, Kampung KB di kabupaten Madiun diawali dari pembentukan kampung KB yang bertempat di desa Kepel, kecamatan Kare pada tanggal 3 Mei 2016. Dilanjutkan sebanyak 15 pembangunan (1 kecamatan 1 kampung KB) yang pencanangannya dilaksanakan pada tanggal 18 Juli 2017 di Alun-alun Caruban. 

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video