Pakde Karwo Bagikan Strategi agar Ekonomi Indonesia Kian Kuat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pakde Karwo Bagikan Strategi agar Ekonomi Indonesia Kian Kuat

Selasa, 21 Februari 2017 00:29 WIB

Gubernur Jatim Dr H Soekarwo saat menjadi pemateri pada Raker Menteri Perdagangan di Hotel Borobudur Jakarta. foto: istimewa

“Secara kelembagaan, dengan menjadikan Bank Jatim sebagai apex bank, mendirikan bank UMKM dan bank tani, serta menjamin asuransinya melalui Jamkrida,” jelasnya.

Ketiga, adalah strategi pemasaran, yakni dengan memperkuat perdagangan antar daerah melalui KPD, meningkatkan ekspor luar negeri, mengupayakan stabilisasi harga untuk melindungi konsumen. Untuk memperkuat penetrasi pasar dalam negeri, Pemerintah Provinsi Jawa Timur telah membentuk 26 Kantor Perwakilan Dagang (KPD) di seluruh Indonesia.

“Penetrasi pasar ini bisa dilakukan karena KPD bisa berfungsi sebagai market intellegent, business agregator, tempat temu bisnis dan transaksi dagang, promosi produk unggulan Jatim dan support value chain komoditi dalam negeri,” ucapnya.

Narasumber lain yang dihadirkan bersama dengan Gubernur Jatim adalah Syahrul Yasin Limpo, Gubernur Sulawesi Selatan yang juga menjadi Ketua APPSI (Asosiasi Pemerintah Provinsi Seluruh Indonesia). (tra/ian/ros)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video