Turun ke Lokasi Bencana Tanah Gerak Ponorogo, Gubernur Khofifah Siapkan Anggaran BTT | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Turun ke Lokasi Bencana Tanah Gerak Ponorogo, Gubernur Khofifah Siapkan Anggaran BTT

Editor: Tim
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Minggu, 05 Maret 2023 10:51 WIB

Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa saat meninjau lokasi bencana tanah gerak yang terjadi di Dukuh Sumber, Desa Tumpuk, Sawo, Ponorogo, Jumat (3/3). Foto: Humas Prmprov Jatim.

"Jadi jika lahan baru untuk relokasi warga sudah siap, insyaallah dari Pemprov siap untuk nya. Sehingga, saat lahan siap, kita juga siap bangun. Dengan rincian satu unit rumahnya anggarannya Rp. 50 juta dengan total 43 unit rumah," kata Khoiffah.

"Namun demikian, kalau ada yang menambah membantu dengan bergotong royong ini akan sangat bagus sekali," kata .

Untuk mempercepat relokasi warga ke tempat yang aman, Gubernur meminta kepada Bupati , agar segera mencarikan lahan bagi relokasi warga . Sedangkan, untuk proses pekerjaan pembangunan rumah akan dikerjakan oleh Pemprov Jatim.

"Allhamdulillah menurut Pak Bupati titiknya sudah terkonfirmasi dan nanti yang membangun dari Pemprov Jatim," ujarnya.

Menurut dia, kebijakan penggunaan untuk pembangunan rumah warga terdampak tanah gerak ini juga sebelumnya telah dilakukan untuk beberapa daerah di Jatim. Diantaranya yaitu, di KabupatenPacitan dan Trenggalek.

"Jadi ini sudah kami lakukan juga untuk daerah lain yang mengalami bencana yang sama seperti di Trenggalek dan Pacitan. Dan rencananya nanti kami akan meresmikan juga yang di Ngebel ," tukasnya. (devi)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video