Modus Pura-pura Sholat, Maling Kotak Amal di Masjid Sidoarjo Terekam CCTV | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Modus Pura-pura Sholat, Maling Kotak Amal di Masjid Sidoarjo Terekam CCTV

Editor: Siswanto
Wartawan: Catur Andi Erlambang
Minggu, 15 Januari 2023 21:13 WIB

Tangkapan layar rekaman CCTV saat pelaku menjalankan aksinya.

"Baru diambil juga itu sama takmir setelah ada kejadian seminggu," ungkapnya.

Menurutnya, selain musala Al Muthohirin, kotak amal di musala yang berada di RT 06 RW 03 juga sempat disatroni maling.

"Sabtu minggu lalu sekitar tanggal 8 itu sini sama sana dimaling, disana malah keambil banyak karena kotak amalnya dua tahun gak dibuka mau dibuat renovasi," tuturnya.

Asep menduga pelaku di tiga kejadian dalam seminggu ini merupakan orang yang sama.

"Kelihatannya memang ahli, cepet gitu," jelasnya.

Setidaknya, dalam tiga bulan terakhir ada empat musala yang mengalami kemalingan kotak amal. Sedangkan dari ketiga kejadian yang terekam kamera CCTV, diketahui maling memiliki ciri-ciri yang hampir sama. Sebelumnya sekitar tanggal 15 Desember atau tepat sebulan yang lalu maling sempat membobol kotak amal di Musala Miftahul Jannah, Bulusidokare.

Sebelumnya sendiri pada 13 November kejadian serupa juga terjadi di Musala Nurul Hikam, Pucang. Selain ciri-ciri cara perusakan kotak amal pun hampir serupa yaitu dengan memotong slot tanpa merusak gembok.

Sementara itu, saat dikonfirmasi ke Kanitreskrim Polsek Candi, Iptu Imam Tarmudji terkait pencurian kotak amal tersebut, pihaknya masih belum bisa memberikan keterangan.

"Mohon waktu," tuturnya. (cat/sis)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video