Pengajian Bareng Syaikh Fadhil Al Jailani, Khofifah: Sebarkan Tasawuf Penuh Kesejukan

Pengajian Bareng Syaikh Fadhil Al Jailani, Khofifah: Sebarkan Tasawuf Penuh Kesejukan Khofifah Indar Parawansa di pengajian tasawuf bersama Syaikh Mohammad Fadhil Al-Jailani.

“Yang diambil substansi dari kajian beliau terkait bagaimana menjadi suasana tetap teduh. Bahwa dalam rumah tangga pasti ada dinamika, Saat ada dinamika harus temukan titik temu baru, harus ditemukan equilibrium dynamic yang baru,” kata .

“Bahwa setiap terjadi dinamika, tidak dibikin meruncing, tidak dibikin menajam, dan tidak dibikin berkepanjangan. Betapa bahwa pesan yang beliau sampaikan adalah bagaimana Islam membawa kesejukan bagi setiap umatnya," imbuhnya.

Pihaknya berharap ke depan Syaikh Fadhil bisa membuka chapter pengajian khusus Indonesia agar pengajian tasawuf dari ulama Turki tersebut bisa didengar secara luas oleh masyarakat di seluruh nusantara.

Yang mana jika ada chapter khusus Indonesia, masyarakat juga akan semakin mudah memahami kajian beliau karena aka nada running text dan translasi dari pengajian Syaikh Fadhil. Pihaknya sangat mengapresiasi semangat dakwah dari Syaikh Fadhil yang selalu mengajak untuk umat manusia untuk hidup dalam penuh kesejukan dan kedamaian.

Tak ketinggalan, dalam kesempatan ini, secara langsung juga meminta doa restu pada Syaikh Fadhil terkait rencananya untuk maju Kembali dalam konstelasi Pemilihan Gubernur Jawa Timur 2024 bersama Emil Elestianto Dardak.

“Semoga Ibu Kembali memimpin Jawa Timur dan membawa masyarakat Jawa Timur menjadi lebih Makmur dan sejahtera,” ucap Syaikh Fadhil yang kemudian memimpin doa untuk dan Emil.

Di sisi lain, yang hadir pula dalam pengajian ini mengaku terkesan dengan persahabatan dengan Syaikh Fadhil yang telah terjalin sejak lama. Syaikh Fadhil bahkan menyempatkan waktu khusus untuk silaturahmi Ketika hari ini menggelar syukuran Kembali ke kediaman setelah purna tugas.

“Kami semua yang hadir tentu bersyukur kita dibagi untuk sama-sama mendapat barokah dari beliau Syaikh Fadhil Al-Jailani. Jadi semua ini menurut saya membuat ketokohan Ibu semakin berkesan bagi kita semua,” tegas Emil.

“Dan yang berkesan tentunya saat Ibu meminta doa pada Syaikh Fadhil untuk kami yang akan berjuang Bersama dalam Pilgub Jatim. Saya merasa terhormat karena di momen ini didoakan pula oleh Syaikh Fadhil, ini sesuatu yang sangat membahagiakan,” pungkas . (dev/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO