Bupati Sidoarjo Dorong Desa Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

Bupati Sidoarjo Dorong Desa Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik SIMBOLIS: Bupati Muhdlor memberikan potongan tumpeng ke Kades Kalimati Kisno Mulyo saat meresmikan Kantor Pelayanan Desa Kalimati Tarik, Sabtu (3/6/2023). Foto: Ist.

Gus Muhdlor pun mengapresiasi pembangunan yang dilakukan pemerintah . Mampu mewujudkan pembangunan dengan menggunakan anggaran bantuan keuangan (BK).

Menurutnya, hal seperti ini bentuk komunikasi yang baik yang berhasil dijalin Pemdes Kalimati dengan berbagai pihak. Seperti halnya dengan anggota DPRD Sidoarjo yang bersedia menggelontorkan anggaran BK senilai Rp2 miliar lebih untuk pembangunan di .

"Komunikasi penting bagi keberlanjutan program pembangunan. Dengan komunikasi yang intensif, permasalahan anggaran bagi pembangunan dapat terselesaikan," pungkas Gus Muhdlor.

Diketahui, kini memiliki kantor pelayanan yang bagus. Bangunan terdiri dari dua lantai, di mana lantai dua berfungsi sebagai aula untuk rapat, pertemuan, maupun acara lainnya.

Selain itu, pendopo kantor desa juga direvonasi sehingga tampak luas. Bangunan baru tersebut mulai digarap sejak tahun 2022 melalui dana BK anggota DPRD Sidoarjo.

Dana BK ini juga untuk membangun musala dan TPQ. Total anggaran untuk pembangunan tersebut sekitar Rp 2 Miliar lebih. (sta/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO