​Pastikan Penerapan Prokes, Pj Bupati Sidoarjo Sidak Taman Abhirama

​Pastikan Penerapan Prokes, Pj Bupati Sidoarjo Sidak Taman Abhirama Penjabat (Pj) Bupati Sidoarjo Hudiyono sidak ke Taman Abhirama, di jalan Lingkar Barat Sidoarjo, Sabtu (3/10). foto: mustain/ bangsaonline.com

"Nanti akan kita perbanyak. Di setiap titik harus ada tempat cuci tangan. Nanti juga ada teman-teman Satpol PP yang mengingatkan kalau ada pengunjung yang tidak pakai masker," tegas Doktor Ilmu Administrasi FISIP Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya ini.

Hudiyono juga mengevaluasi kondisi Taman Abhirama. Menurutnya, Taman Abhirama perlu perawatan lebih. Sebab meski tampak hijau, namun masih kelihatan kotor. "Nanti akan kita sulap menjadi hijau beneran," tegas Hudiyono.

Hudiyono menambahkan, selain Taman Abhirama, pihaknya berkunjung ke sejumlah lembaga pendidikan di Sidoarjo. "Ini semata-mata untuk menguatkan penerapan protokol kesehatan yang ada di Sidoarjo," jlentreh birokrat yang mengawali karir PNS sebagai staf di Kanwil Depdikbud Jatim pada tahun 1985 silam.

Hudiyono menambahkan, pihaknya bakal meningkatkan perawatan sejumlah taman di Kota Delta. Sebab wajah kota ada di taman. Menurutnya keberadaan taman di Sidoarjo sudah bagus. Namun perlu dirawat dan jumlahnya ditambah.

"Prinsipnya, kita akan buka semua taman kalau wilayah Sidoarjo sudah dinyatakan kuning. Kita berharap tidak ada kluster di tempat-tempat wisata. Maka kita kuatkan dulu protokol kesehatan yang ada di sini," pungkas Hudiyono. (sta)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Detik-Detik Warga Desa Lokki Maluku Nekat Rebut Peti Jenazah Covid-19':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO