Heroik, Kisah Kades Pasirharjo Blitar Bantu Seorang Ibu Melahirkan di Pinggir Jalan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Heroik, Kisah Kades Pasirharjo Blitar Bantu Seorang Ibu Melahirkan di Pinggir Jalan

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Akina Nur Alana
Rabu, 24 Juni 2020 16:15 WIB

HEROIK: Chusana, Kepala Desa Pasirharjo saat membantu seorang ibu melahirkan di pinggir jalan.

Sambil membantu proses persalinan, Chusana meminta istrinya untuk memanggil seorang tetangga yang kebetulan bekerja sebagai petugas medis. Jabang bayi dengan jenis kelamin laki-laki akhirnya berhasil lahir dengan selamat. Chusana pun kemudian mengambil selimut untuk menghangatkan tubuh bayi.

"Saya selimuti, tapi saat itu plasenta masih nempel di ibunya. Baru setelah petugas medis datang dibantu untuk mengeluarkan," imbuhnya.

Chusana menjelaskan, pasca kejadian ini banyak warga yang menanyakan keberadaan ibu bidan saat kondisi darurat. Dia menjelaskan, saat ditelepon bidan Desa Pasirharjo saat itu sedang berada di Udanawu untuk mengantarkan anaknya.

"Banyak yang tanya, kok Bidannya gak nolong. Bu Bidan ini saat itu sedang melaksanakan tugasnya sebagai ibu rumah tangga. Dia mengantar anaknya," ujarnya.

Kabar terkini ibu dan bayi laki-laki tersebut telah mendapat pertolongan medis. Keduanya dalam kondisi sehat. (ina/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video