​Kampung Tangguh Terbukti Efektif: Merasa Tenang, 9 Warga Klaster Waru, Sidoarjo Sembuh | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​Kampung Tangguh Terbukti Efektif: Merasa Tenang, 9 Warga Klaster Waru, Sidoarjo Sembuh

Editor: Nur Syaifudin
Wartawan: Catur Andy Erlambang
Sabtu, 30 Mei 2020 11:05 WIB

Yasminah dan Wagianto menceritakan bagaimana perjuangannya melawan virus Covid-19.

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Sebanyak 9 orang dari 21 Warga Desa Waru RW 12 Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo yang positif Covid-19 akhirnya dinyatakan sembuh dan negatif Covid-19. Mereka sempat menjalani proses perawatan medis di Rumah Sakit Rujukan di Sidoarjo.

Mereka pun bersyukur dan rela berbagi kisah kesembuhannya seperti yang disampaikan Yasminah dan Wagianto, 2 dari 9 warga yang sembuh.

Didampingi Wakil Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid 19 Sidoarjo Kombes Sumardji, perangkat desa, dan sejumlah relawan, Yasminah dan Wagianto menceritakan bagaimana perjuangannya melawan virus Covid-19 di Posko Kampung Tangguh Desa Waru-Sidoarjo. Mereka mengatakan, selain hasil kerja keras tim medis dalam melakukan perawatan medis di rumah sakit, kesembuhan dirinya juga berkat dukungan warga desanya yang menjadi relawan Kampung Tangguh bersama anggota TNI/Polri.

Keberadaan tim Kampung Tangguh di desanya membuat kedua warga itu lebih tenang meninggalkan keluarganya di rumah untuk menjalani perawatan di rumah sakit. Apalagi, desanya telah ditetapkan sebagai klaster baru penyebaran Covid-19 di Sidoarjo

Seluruh kebutuhan keluarganya selama ditinggal di rumah sakit ditanggung bersama oleh tim relawan Kampung Tangguh, mulai dari makanan jadi, bahan pangan, hingga dorongan moral untuk keluarganya.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video