Upacara Peringatan Hari Jadi Pamekasan ke-489 Gunakan Bahasa Madura | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Upacara Peringatan Hari Jadi Pamekasan ke-489 Gunakan Bahasa Madura

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yeyen
Senin, 04 November 2019 17:34 WIB

Wabup Raja'e memberikan hadiah secara simbolis terhadap para juara lomba branding batik dalam rangka peringatan Hari Jadi Pamekasan ke-489.

"Ini bentuk kita memberikan contoh atau uswah kepada generasi muda, bahwa penting bagi kita untuk mengingat dan menanamkan nilaip-nilai khazanah warisan budaya yang kita miliki di Madura, terutama di Pamekasan," tambahnya

"Mari bersama-sama kita jaga dan kita rawat bahasa Madura sebagai identitas kita bersama," tutupnya

Dalam kesempatan itu, Wabup Raja'e juga menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba dalam rangka Hari Jadi Pamekasan. Salah satu penerima hadiah adalah Sumailah, salah satu wartawan media lokal yang menjuarai lomba branding batik pada sepeda motor.

Ia berterima kasih kepada bupati dan wakil bupati, yang telah menyelenggarakan lomba branding batik. Ia berharap batik Pamekasan lebih terkenal lagi, baik di tingkat nasional maupun internasional.

"Mengikuti lomba branding batik pada sepeda motor merupakan bentuk antusias saya dalam ikut memeriahkan hari Jadi Kabupaten Pamekasan yang ke-489," tutur Mai panggilan akrab dari Sumailah. (yen/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video