Pasca Kebakaran, Pendapatan Retribusi Pasar Legi Kota Blitar Turun Drastis | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Pasca Kebakaran, Pendapatan Retribusi Pasar Legi Kota Blitar Turun Drastis

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Akina Nur Alana
Kamis, 26 April 2018 19:55 WIB

Pasar Legi Kota Blitar yang belum tersentuh perbaikan pasca kebakaran.

Akibat kondisi itu, secara bertahap juga menurunkan target pendapatan dari sektor retribusi pasar. Dari target pendapatan pada 2015 mencapai Rp 1 miliar, pada 2016 target pendapatannya diturunkan menjadi Rp 900 juta. Lalu, pada 2017, target pendapatan dari retribusi pasar turun lagi menjadi Rp 848 juta. 

"Saat ini pasar tradisional lain mulai menggeliat dan diharapkan bisa menyumbang PAD sehingga target dinaikan," imbuhnya.

Pihaknya berharap kucuran dana dari pemerintah pusat untuk revitalisasi Pasar Legi dengan segera terwujud. Tahun ini, Pemkot juga sudah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 635 juta untuk relokasi pedagang kalau sewaktu-waktu pembangunan Pasar Legi dimulai.

"Sepertinya sudah ada sinyal positif dari pemerintah pusat. Pemkot juga sudah menyiapkan dokumen perencanaan untuk revitalisasi Pasar Legi, termasuk alokasi anggaran untuk relokasi pedagang," pungkasnya. (ina/ian)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video