Mengenal Bagan Apung, Alat Tangkap Ikan yang Ramah Lingkungan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Mengenal Bagan Apung, Alat Tangkap Ikan yang Ramah Lingkungan

Editor: nur syaifudin
Sabtu, 15 April 2017 12:28 WIB

Bagan apung, rumah tangkap ikan yang ramah lingkungan.

Alat ini sangat ramah lingkungan karena terapung di tengah laut. Saat malam diberi lampu penerangan yang mengundang minat ikan teri dan lainnya untuk datang ke rumah. Setelah dirasa cukup, jaring yang terpasang di dasar laut diangkat naik secara pelan-pelan dengan menggunakan alat derek.

“Selain mengandalkan lampu sebagai daya tarik, pemilik biasanya juga melakukan hal-hal supranatural untuk mengundang ikan. Ada yang islami dengan melakukan doa-doa dan cara lain yang kadang gak masuk akal,” ujar Rifai.

Meski tergolong aman dan tanpa risiko bukan berarti tidak ada kecelakaan. Dituturkan Rifai, pernah satu kali ada nelayan yang membangun rumah ikan dekat dengan jalur pelayaran. Persis saat malam rumah tersebut ditabrak kapal tangker. Rumah ikan itu pun akhirnya terseret hingga ke Pasuruan bersama penunggu yang ada di dalamnya.

Apung ini sendiri sebenarnya dikenalkan nelayan Bugis sejak beberapa tahun lalu untuk mencari ikan. Sistem yang digunakan ini lebih efektif dan ramah lingkungan. Namun dalam beberapa kasus, rumah apung bisa mengganggu jalur pelayaran atau daerah eksplorasi yang sering dijadikan alat untuk mendapatkan keuntungan pribadi. (nur syaifudin)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video