Mutasi dan Pelantikan PNS Pemkab Lumajang, Pejabat Tegang, Disediakan Ambulans | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Mutasi dan Pelantikan PNS Pemkab Lumajang, Pejabat Tegang, Disediakan Ambulans

Rabu, 04 Januari 2017 00:45 WIB

Bupati Lumajang, Drs As'at Malik MAg saat membacakan sumpah pelantikan pejabat eselon II,III dan IV di pendopo setempat.

Bupati juga menegaskan, agar pejabat menjunjung tinggi loyalitas kepada pimpinan. Loyalitas harus satu jalur ke atas kepada pimpinan tertinggi. Bukan kepada yang lain serta tidak coba-coba untuk berdiri di dua kaki.

“Karena dunia sempit, siapa yang loyal dan tidak ketahuan. Kita bisa lihat siapa yang kerja sungguhan atau yang cuma main-main,” ungkapnya.

Bahkan bupati tak ingin, para pejabat mengumbar permasalahan yang ada di internal dengan membicarakannya di luar. Lebih baik, disampaikan di internal pemerintah dan diselesaikan bersama.

“Dengan semaraknya warung kopi, banyak yang mengobok-ngobok pemerintah dari sana. Lebih baik disampaikan pada atasan. Pemerintah ini harus diatur dari tempat yang bersih. Bukan dilihat dari tempat yang gelap,” pungkasnya.

Pelantikan pejabat untuk mengisi SOTK baru ini, sebenarnya mengalami kemunduran dari rencana awal yang sudah ditentukan. Sebelumnya pelantikan direncakan dilakukan sebelum pergantian tahun. (ron/rus)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video