PKL Makam Gus Dur Demo DPRD Jombang, Tuntut Diperbolehkan Jualan di Lahan Baru | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

PKL Makam Gus Dur Demo DPRD Jombang, Tuntut Diperbolehkan Jualan di Lahan Baru

Selasa, 06 Oktober 2015 18:23 WIB

Aksi para PKL makam Gus Dur saat unjuk rasa di depan gedung DPRD Jombang. foto: rony suhartomo/BANGSAONLINE

“Tempat kami berdagang sekarang tidak dilewati pengunjung makam. Sebelumnya para peziarah masuk ke areal makam melalui lokasi kami berjualan. Sekarang itu tidak terjadi sehingga penghasilan kami menurun,” kata Sutrisno menambahkan.

Hadi, salah satu PKL berkata, DPRD Jombang pernah berjanji akan mencari solusi dengan melakukan musyawarah dengan PKL dan pihak terkait pada 13 Oktober mendatang. Dari sini PKL berharap saat itu ada rekomendasi DPRD yang membolehkan PKL masuk area parkir bus. “Intinya kami berjuang agar PKL bisa masuk area parkir bus. Dengan demikian dagangan kami kembali laku seperti sedia kala,” harap Hadi.

Usai melakukan orasi beberapa saat di depan gedung dewan, perwakilan PKL diterima Wakil Ketua DPRD, Minardi dan sejumlah anggota Komisi B. Dalam pertemuan yang dilakukan, Minardi tidak bisa berjanji segera memberikan sekomendasi bagi PKL untuk masuk ke areal parkir.

“Akan kami musyawarah dulu dengan pihak-pihak terkait. Ini karena menyangkut banyak pihak. Usulan Anda semua kami tampung dan menjadi bahan bagi kami,” ucap Minardi, di hadapan para pendemo. 

 

 Tag:   demo jombang

Berita Terkait

Bangsaonline Video