Syukuri Kemenangan Prabowo-Gibran, Khofifah Imbau Tidak Ada Euforia Berlebihan | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Syukuri Kemenangan Prabowo-Gibran, Khofifah Imbau Tidak Ada Euforia Berlebihan

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Devi Fitri Afriyanti
Kamis, 21 Maret 2024 16:37 WIB

Khofifah Indar Parawansa bersama Prabowo Subianto dalam sebuah kesempatan.

Hasilnya, menang di 36 dari 38 provinsi di Indonesia. Mereka juga unggul dalam pemungutan suara di luar negeri. Dua provinsi lainnya dimenangkan oleh Anies-Muhaimin. Sementara itu, Ganjar-Mahfud tak menang di provinsi mana pun.

Lebih lanjut, juga menyampaikan ucapan rasa syukurnya karena pemilu 2024 berjalan dengan aman, damai, lancar, dan menggembirakan.

Menurutnya, pasca penetapan hasil rekapitulasi oleh , selayaknya para elit politik untuk memberikan kesejukan dan tidak membuat suasana damai tersebut menjadi keruh dengan narasi-narasi yang memberikan tensi disharmoni.

"Hasil dari pilihan rakyat ini harus bisa diterima seluruh pihak. Namun, apabila merasa tidak puas akan hasilnya, sebaiknya menggunakan jalur-jalur konstitusional yang diatur oleh peraturan perundang-undangan," imbuhnya.

Sementara itu, kepada seluruh masyarakat khususnya di Jawa Timur, berpesan untuk kembali bersatu meski berbeda pilihan. menyebutnya sebagai proses rekonsiliasi massal karena harus dilakukan di tingkatan elit politik, tokoh masyarakat, hingga masyarakat luas.

"Pemilu sudah selesai, saatnya kita kembali bergandengan tangan, hidup rukun dan damai, serta merajut hubungan yang mungkin sempat kusut karena perbedaan pilihan politik. Saatnya untuk bersatu dan kembali membangun Jawa Timur menjadi lebih baik," pungkasnya. (dev/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video