Jelang Porprov Jatim, 163 Atlet di Kota Batu Jalani Tes Fisik | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Jelang Porprov Jatim, 163 Atlet di Kota Batu Jalani Tes Fisik

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Adi Wiyono
Minggu, 30 Juli 2023 20:22 WIB

Para Atlet Kota Batu saat mengikuti tes pengukuran kebugaran fisik.

"Karena porprov sudah dekat, 19 September sudah porprov, masih ada waktu 1,5 bulan untuk memperbaiki kondisi fisik. Hasil tes ini, akan dievaluasi setelah itu disiapkan program latihan untuk mengatasi kelemahan fisik atlet," ujar Imam Hariadi, Koordinator Tim Penguji UM.

Nantinya, hasil tes para atlet yang keluar dalam minggu depan akan didiskusikan dengan pelatih. Hasil tersebut akan dijadikan dasar untuk merumuskan program latihan para atlet.

Sementara itu, Ketua Umum KONI Kota Batu, Sentot Ari Wahyudi menjelaskan bahwa ini dikhususkan untuk cabang olahraga yang berlaga di kelas bela diri serta beberapa cabor yang membutuhkan stamina lebih.

"Paling tidak persiapan fisik para atlet bisa terukur. Kami tidak main-main, karena itu kami bekerja sama dengan UM, sehingga bisa diketahui atlet ini layak atau tidak. Untuk kebugaran fisik dan mental akan didampingi FIK UM sebagai konsultan," ujar Imam.

Waktu yang tersisa, menurut Sentot, cukup untuk memperbaiki kondisi atlet. Khusunya apabila ditemukan ada atlet yang masih kategori kuning. (adi/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video