Sapa Jemaah Masjid, Kapolres Jombang Dengarkan Keluh Kesah Warga | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Sapa Jemaah Masjid, Kapolres Jombang Dengarkan Keluh Kesah Warga

Editor: M. Aulia Rahman
Wartawan: Aan Amrulloh
Jumat, 20 Januari 2023 16:21 WIB

Kapolres Jombang, AKBP Moh Nurhidayat, saat Jumat Curhat di Masjid Hidayatulloh, Desa Senden, Kecamatan Peterongan. Foto: AAN AMRULLOH/BANGSAONLINE

Pada kesempatan ini, sejumlah jemaah Masjid Hidayatulloh menyampaikan sejumlah pertanyaan kepada Kapolres. Seperti Hadi Mulyono bertanya pengurusan kendaraan sepda motor yang mati, kemudian pengurusan SIM, termasuk praktik pembuatannya.

Warga lainnya, Supriadi juga menanyakan tentang maraknya peredaran narkoba di desa-desa. Ia pun meminta kepolisian memberikan sosialisasi kepada masyarakat agar terhindar dari peredaran gelap narkoba.

Kapolres pun menjelaskan secara gamblang tentang tentang pelayanan dan pengurusan SIM di kantor Satlantas. Ia menyebut, kepolisian tidak akan mempersulit dan sesuai dengan prosedur. (aan/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video