Forkopimda Banyuwangi Borong Bendera Merah Putih | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Forkopimda Banyuwangi Borong Bendera Merah Putih

Editor: Rohman
Wartawan: Teguh Prayitno
Senin, 08 Agustus 2022 23:48 WIB

Forkopimda Banyuwangi saat memborong bendera Merah Putih milik pedagang di pasar.

Hal senada juga diungkapkan Dandim 0825/, Letkol Kav Eko Julianto Ramadan. Ia mendukung aksi borong bendera untuk menghidupkan pelaku UMKM, di mana masyarakat cenderung memilih berbelanja secara online, daripada dengan datang langsung membeli ke pedagang, walau hanya barang-barang kecil dan dijual para pedagang terdekat di era modern ini.

"Kadang kita beli barang - barang kecil lebih suka online. Lebih suka gunakan jempol daripada jalan kaki. Dengan aksi ini, paling tidak kita berikan contoh kepada masyarakat untuk dapat membeli langsung ke pedagang khususnya pedagang bendera dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-77, sehingga dapat membantu para pelaku UMKM," urai Eko

Menurut, Danlanal , Letkol Laut (P) Ansori, aksi memborong bendera tersebut bakal memerahputihkan kawasan pesisir dengan membagikan bendera merah putih kepada para nelayan binaannya.

"Intinya tujuan kita sama, untuk menggelorakan semangat kemerdekaan. Selain itu aksi borong untuk membangkitkan UMKM, dan masyarakat bisa merasakan arti kemerdekaan," kata Ansori. (guh/mar)

 

 Tag:   Banyuwangi

Berita Terkait

Bangsaonline Video