Buka Workshop di Kota Batu, Wabup Gresik Minta Dinas Perpustakaan Lakukan Inovasi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Buka Workshop di Kota Batu, Wabup Gresik Minta Dinas Perpustakaan Lakukan Inovasi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Syuhud
Sabtu, 21 Mei 2022 23:09 WIB

Wabup Gresik Aminatun Habibah foto bersama para peserta workshop. foto: ist.

Dalam kesempatan ini, wabup menyampaikan pentingnya budaya literasi dalam membentuk masa depan anak. Menurutnya, membaca buku dapat membentuk, bahkan mewujudkan cita-cita.

"Jadi, betapa pentingnya literasi ini, maka harus kita gembor-gemborkan pada masyarakat. Apalagi saat ini anak-anak kita lebih banyak menghabiskan waktunya untuk bermain medsos dan game pada gawai masing-masing," ungkapnya.

"Momentum ini bagaimana kita bisa memasukkan itu dalam hal-hal yang mereka sukai. Makanya, yang ada di dinas perpustakaan dan kearsipan tugasnya untuk memotivasi masyarakat untuk mau dan suka membaca," imbuh wabup yang karib disapa Ning Min ini.

Pihaknya menyampaikan dua program sebagai upaya memperkaya literasi masyarakat Kabupaten Gresik. Pertama, pengenalan sejarah lokal Gresik pada seluruh siswa. Dan, kedua program kurasi buku-buku lama karangan penulis lokal Kabupaten Gresik.

Workshop tersebut menghadirkan narasumber Mukhlas Rofiq dan Asisten Administrasi Umum Sekretaris Daerah Kabupaten Gresik Abu Hassan. (hud/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video