Jelang Pilkada, Polres Bangkalan Gelar Patroli Skala Besar

Jelang Pilkada, Polres Bangkalan Gelar Patroli Skala Besar

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - menggelar patroli skala besar bersama petugas gabungan menjelang Pilkada serentak 27 Juni mendatang. Patroli ini melibatkan Kodim 0829, SatBrimob Polda, DenPom, Dishub, Satpol PP dengan jumlah 310 personil.

Kapolres Bangkalan Boby P.Tambunan mengungkapkan patroli bertujuan untuk menciptakan masyarakat aman, damai, dan kondusif menjelang satu minggu pelaksanaan Pilkada.

Menurut Kapolres, satu minggu terakhir adalah fase yang paling penting untuk bagaimana  mewujudkan pilkada yang aman dan damai. "Kita perlu lakukan upaya-upaya untuk mencegah,meminimalisir terahadap potensi yang dapat menggangu jalannya pilkada," tegasnya.

"Patroli gabungan yang kita laksanakan ini memproritaskan wilayah-wilayah yang berdasarkan informasi intelijen termasuk wilayah-wilayah yang rawan, wilayah yang berpotensi terdapat gangguan-gangguan yang dapat mengganggu jalannya pilkada," katanya.

Dalam patroli ini, Kapolres berpesan kepada personel agar menekankan dialogis. "Masyarakat diajak dialog, sehingga benar benar memberikan kesan di mata masyarakat kita tidak arogan, bahwa aparat Polri-TNI dan terkait betul-betul siap melaksanakan pilkada yang seberntar lagi dilaksanakan," pesannya.

Ia juga berpesan agar aparat TNI-Polri tetap menjunjung netralitas dalam pelaksaanaan patroli dan menghindari sikap-sikap yang dapat menimbulkan multi tafsir oleh masyarakat. 

"Jaga kekompakan, soliditas, ketertiban dalam berpatroli. Mudah-mudahan patroli skala besar ini dapat meraih tujuan yang kita harapkan, khsusunya menjelang pelaksanaan kampaye terbuka yang akan dilaksanakan pada tanggal 20, 21 dan 23 di mana teman-teman Sat Brimob dan TNI iku serta dalam pengaman nanti," pungkas Kalpores. (uzi/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO