Kartini sebagai Barometer Wanita Indonesia

Kartini sebagai Barometer Wanita Indonesia Suasana upacara Peringatan Hari Kartini di Balai Kota Kediri.

KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Peringatan hari Kartini yang berlangsung di halaman Balai Kota Kediri juga diikuti anggota Dharma Wanita, Persit Kartika Chandra Kirana, Bhayangkari, PKK dan PNS dilingkungan Pemkot Kediri, Kamis (20/04) lalu.

"Peran wanita untuk membangun sebuah bangsa tentu saja mutlak diperlukan, hal ini didasari berbagai macam kemampuan dan potensi yang dimiliki wanita itu sendiri, baik secara general maupun individual. Ruang apresiasi bagi para kaum wanita saat ini telah diberikan dan semakin terbuka. Wanita telah diberikan kesempatan untuk menunjukkan eksistensinya dalam pembangunan suatu bangsa," kata Wakil Walikota Kediri, Hj.Lilik Muhibah yang saat itu bertindak sebagai inspektur upacara.

Walikota menegaskan, saat ini, telah banyak wanita yang berpendidikan dan memainkan peranan penting dalam berbagai bidang kehidupan seperti yang diharapkan Kartini. Kedepan, diharapkan seluruh elemen bangsa makin banyak yang bergerak menyuarakan aspirasi perempuan secara bersama-sama.

Upacara peringatan hari Kartini ini juga dihadiri Muspida Kota Kediri, antara lain Walikota Kediri, Abdullah Abubakar, Dandim Kediri, Letkol Arm Joko Setiyo K, M.Si (Han), Kapolresta Kediri AKBP Anthon Haryadi dan Ketua DPRD Kota Kediri, Kholifi Yunan.

”Ada filosofi, kalau perempuan itu baik, maka jayalah negara, tetapi kalau perempuan itu buruk, maka runtuhlah negara. Jadi, sudah sangat jelas peran Kartini di masa lampau merupakan barometer wanita Indonesia masa kini, untuk mensupport pembangunan bangsa dan turut hadir dalam keikutsertaannya mengantarkan bangsa ini kearah yang lebih baik," ungkap Ny. Rudita Puspitasari selaku Ketua Persit KCK Kodim Kediri. (*/ns)

Sumber: penrem

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO