Tahun 2021, Bank Jatim Siapkan Dana KUR Rp 1 Triliun | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Tahun 2021, Bank Jatim Siapkan Dana KUR Rp 1 Triliun

Editor: Nizar Rosyidi
Wartawan: Diyah Khoirun Nisa
Kamis, 17 Desember 2020 15:59 WIB

Direktur Utama Bank Jatim Busrul Iman (kedua dari kiri) bersama jajaran. (foto: ist)

Sementara itu, untuk membantu UMKM, menyediakan dana kredit usaha rakyat (KUR) sebesar 1 triliunan rupiah untuk tahun depan dengan harapan dapat men-support pertumbuhan ekonomi yang saat ini terkena dampak pandemi.

"Dana KUR tersebut diperuntukkan untuk mikro dan UMKM. Sektor utama yang perlu diperhatikan yakni sektor perdagangan dan pertanian. Karena sejauh ini sektor tersebut tidak terkena dampak pandemi," jelasnya.

Selain itu, pihaknya juga bekerja sama dengan dinas terkait di beberapa daerah untuk membantu UMKM memasarkan produk mereka. "Kami punya fitur, tinggal mengembangkannya lagi," ungkapnya.

Menurutnya, bertekad menjadi bank yang dapat membantu UMKM. Sebab, UMKM menjadi salah satu dari tiga pilar inovasi layanan selain pemda ASN dan umum (perorangan, swasta, pendidikan, konstruksi, dan sosial). (diy/zar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video