Harga Bapok di Pasar Tradisional Bangkalan Terus Melonjak, Beras Tembus Rp16 Ribu per Kg | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Harga Bapok di Pasar Tradisional Bangkalan Terus Melonjak, Beras Tembus Rp16 Ribu per Kg

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Fathurrohman
Rabu, 21 Februari 2024 17:51 WIB

Pedagang Pasar Tradisional Ki Lemah Duwur Bangkalan dilema menyikapi kenaikan harga bahan pokok.

"Naiknya harga telur dan daging ayam itu disebabkan harga jagung yang menjadi pakan mengalami kenaikan. Beras itu naik karena memang bukan musim panen," ujarnya.

Sementara harga cabai, lanjut Delly, sudah sejak awal Februari mengalami kenaikan dan masih konsisten naik. Harga cabai ukuran besar mulai Rp60.000 hingga Rp70.000 rupiah, cabai rawit di kisaran Rp37.000 rupiah per kilogram.

Kenaikan harga bapok itu membuat pedagang pasar tradisional di Bangkalan dilema. Sebab, daya beli masyarakat kian mengalami penurunan.

Seperti yang dialami pedagang Pasar Tradisional Ki Lemah Duwur Bangkalan, Sittimah.

"Kalau tidak dinaikkan rugi mas, karena harga kulak naik. Pembeli mengeluh terus karena harga naik terus. Akibatnya dalam beberapa hari terakhir pasar sepi," katanya. (fat/uzi/mar)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video