Jelang Iduladha, DKPP dan Juleha Gelar Pelatihan Penyembelihan untuk Takmir di Kota Kediri

Jelang Iduladha, DKPP dan Juleha Gelar Pelatihan Penyembelihan untuk Takmir di Kota Kediri Pelatihan penyembelihan hewan kurban kepada para takmir masjid di Kota Kediri. Foto: Ist

KOTA KEDIRI, BANGSAONLINE.com - Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Kediri bersama Juru Sembelih Halal (Juleha) mengundang para takmir masjid untuk mendapatkan pelatihan juru sembelih halal menjelang tahun ini, Minggu (26/5/2024).

Digelar di gedung BKPSDM Kota Kediri, agenda tersebut berfokus kepada tata cara penyembelihan hewan yang baik dan benar serta sesuai syariat Islam, mulai dari pra-penyembelihan hingga pascapenyembelihan. Mendaulat narasumber ahli di bidangnya untuk menambah wawasan para takmir masjid di Kota Kediri.

“Kami sengaja melaksanakan agenda rutin ini guna memastikan kesiapan masyarakat utamanya para takmir masjid ini menjelang perayaan Idul Adha 1445 H. Hal ini dirasa penting mengingat menyembelih hewan tidak bisa sembarangan terlebih hewan kurban yang tujuannya untuk kegiatan keagamaan serta menghasilkan daging kurban yang ASUH (Aman, Sehat,Utuh dan Halal),” kata Kepala , Muhammad Ridwan.

Dalam pelatihan ini, ia mengatakan bahwa para takmir masjid yang diundang mendapatkan ilmu-ilmu yang bermanfaat dan harapannya bisa disebar luaskan kepada orang-orang disekitarnya.

“Ada 4 materi utama yang disampaikan oleh para narasumber ditambah praktek langsung. Dengan demikian diharapkan para peserta dapat memahami dengan seksama dan dapat menyerap ilmunya dengan sebaik mungkin,” ujarnya.

Keempat materi tersebut, kata Ridwan, meliputi fiqih dan manajemen kurban, kesejahteraan hewan kurban, pengenalan bilah dan peralatan penyembelihan, teori handling dan penyembelihan hewan kurban dan diakhiri dengan praktek handling.

"Materinya sendiri disampaikan oleh narasumber drh. Pujiono dari dan tim dari Juru Sembelih Halal Provinsi Jawa Timur dan Kota Kediri yaitu Hanif Azhar, Sulthon dan Sunaryo," paparnya.

Ia berpesan supaya para takmir maupun masyarakat penyembelih hewan kurban sesuai syariat Islam dan juga memperhatikan kebersihan tempat penyembelihan guna menjaga kesehatan dan kehigienisan daging kurban yang didistribusikan.

Selain pelatihan ini, melalui DKPP akan melakukan pendampingan dan pemantauan penyembelihan hewan kurban, seperti pemeriksaan kesehatan hewan kurban untuk mengantisipasi terjadinya penularan penyakit zoonosis yang membahayakan. (uji/mar)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO