Waspadai Bahaya Seks Menyimpang, Bakesbangpol Pacitan Rencanakan Gelar Sosialisasi dan Edukasi | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Waspadai Bahaya Seks Menyimpang, Bakesbangpol Pacitan Rencanakan Gelar Sosialisasi dan Edukasi

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Yuniardi Sutondo
Senin, 29 Oktober 2018 22:31 WIB

Didik Alih Wibowo, Kabid Kewaspadaan Dini Bakesbangpol Pacitan. foto: YUNIARDI S/ BANGSAONLINE

Menurut Didik, kegiatan itu bukan hanya terfokus pada homoseksual ataupun lesbian semata, namun juga dampak penyakit berbahaya lainnya sebagai akibat perilaku seks tak semestinya.

"Karena itu, tajuk dari kegiatan tersebut, "Stop HIV/AIDS, Jauhi Penyakitnya, Jangan Orangnya. Stop Kenakalan Remaja. Kenakalan Rem Saja". Kami berharap sosialisasi yang dirangkaikan dengan kegiatan car free day, masyarakat bakal antusias dan lebih mengena," jlentrehnya.

Didik menegaskan, kegiatan sosialisasi terhadap dampak seks menyimpang tersebut akan terus dilakukan selama enam minggu dengan tema berbeda. "Kita juga terus melakukan pemantauan terhadap perilaku seseorang maupun komunitas yang mengarah pada kehidupan seks menyimpang. Akan tetapi, kita tidak bisa memberikan justifikasi terhadap mereka," tandasnya. (yun/rev)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video