​100 Calon Perebutkan 31 Jabatan Kades di Pilkades Serentak Kabupaten Blitar | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

​100 Calon Perebutkan 31 Jabatan Kades di Pilkades Serentak Kabupaten Blitar

Editor: Yudi Arianto
Wartawan: Akina Nur Alana
Selasa, 09 Oktober 2018 18:17 WIB

BLITAR, BANGSAONLINE.com - 100 calon kepala desa mengikuti pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak Kabupaten Blitar, Selasa (9/10/2018). 100 calon kades ini memperebutkan posisi kades di 31 desa yang tersebar di 17 kecamatan.

Kepala Bagian Tata Pemerintahan Kabupaten Blitar Suhendro Winarso mengatakan, masing-masing desa minimal diikuti 2 calon kades. Namun ada beberapa desa yang memiliki hingga 5 calon kades.

Sesuai dengan aturan, proses pemungutan suara dimulai pukul 07.00 - 13.00 WIB. Sedangkan proses penghitungan suara dimulai pukul 13.00.

Secara umum, pelaksanaan Pilkades serentak menurut Suhendro Winarso berjalan lancar. Termasuk di beberapa desa yang masuk kategori rawan. Tingkat partisipasi pemilih dinilai Suhendro Winarso juga cukup tinggi.

Di beberapa desa untuk menarik minat pemilih bahkan panitia menyediakan berbagai macam hadiah unik.

Simak berita selengkapnya ...

1 2

 

 Tag:   Pilkades Blitar

Berita Terkait

Bangsaonline Video