Konsultasi Hukum Gratis LPBH NU Situbondo Disambut Antusiasme Masyarakat | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Konsultasi Hukum Gratis LPBH NU Situbondo Disambut Antusiasme Masyarakat

Wartawan: Hadi Prayitno
Minggu, 13 Agustus 2017 22:56 WIB

Posko konsultasi hukum gratis oleh LPBHNU Situbondo dipenuhi warga

"Saya mengapresiasi dengan adanya acara seperti ini. Masyarakat besuki sangat membutuhkan bantuan hukum yang mana selama ini sangat diharapkan oleh masyarakat. banyak hal hal yang masyarakat tidak tahu, khususnya persoalan hukum. Saya berharap kegiatan seperti ini bisa diagendakan terjadwal, apa satu bulan sekali apa tiga bulan sekali sehingga masyarakat bisa tahu, karena kadang kadang kita tidak thau mau lapor ke siapa, lapor pada si A, si B ya begitu begitu saja, urusannya tidak selesai,"

Pantauan BANGSAONLINE.com, Sekolah Hukum Masyarakat dengan memberikan pelayanan konsultasi hukum secara gratis kepada segenap lapisan masyarakat dilaksanakan di Alun-alun Besuki mulai dibuka pada pukul 18.00 WIB.

Sementara, Direktur LPBHNU, Danial Maulana mengungkapkan, kegiatan tersebut merupakan upaya LPBHNU untuk memberikan bantuan hukum agar masyarakat bisa melek hukum dan tidak dimanfaatkan oleh oknum atau pihak yang hendak mengambil keuntungan semata.

"Ini upaya dari LPBNU untuk mendekatkan kelembagaan dan para pengacara NU dengan masyarakat supaya terbangun komunikasi dengan baik, sehingga kita perlu mengadakan sekolah hukum untuk masyarakat. (Yang melatar belakangi) banyak persoalan yang sebenarnya bisa diurai dengan cepat, tapi karena masyarakat tidak tahu harus ke mana, karena mereka kurang melek hukum, jadi justru bukan memperoleh keadilan tapi habis dijadikan semacam sapi perah oleh oknum yang mengambil keuntungan," jelas Danial. (had/rev)

 

 Tag:   Situbondo

Berita Terkait

Bangsaonline Video