Buka Turnamen Futsal Sarungan, Gus Ipul Ingatkan Resolusi Jihad 22 Oktober | BANGSAONLINE.com - Berita Terkini - Cepat, Lugas dan Akurat

Buka Turnamen Futsal Sarungan, Gus Ipul Ingatkan Resolusi Jihad 22 Oktober

Editor: Revol Afkar
Wartawan: Ardianzah
Senin, 10 Oktober 2022 21:47 WIB

Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf menendang bola tanda dimulainya turnamen futsal sarungan, Senin (10/10/2022).

“Senang bila dekat dengan gusti Allah swt, merasa yang menolong, membantu, melindungi, dan memudahkan kita adalah Allah swt,” imbuhnya.

Dalam kesempatan ini, juga mengajak santri untuk turut memerangi hoaks. “Sebagai seorang santri harus tidak mudah dibohongi, tidak mudah diprovokasi, dan tidak mudah menerima informasi yang hoaks karena sebagai seorang santri dengan akalnya harus mampu memilih dan memilah mana yang baik ditemui dalam kehidupan sehari hari,” katanya.

“Mari jadikan hari santri ini menjadi momentum buat kita untuk mengambil pelajaran yang berharga dari apa yang telah dilakukan santri-santri sebelumnya yang berjuang waktu itu. Nah, kita harus bekerja keras dengan tantangan hari ini,” pungkasnya.

Adapun turnamen futsal sarungan itu dibuka dengan pertandingan antara PCNU Kota Pasuruan melawan Pemkot Pasuruan.

Turut hadir dalam pembukaan tersebut, Wakil Adi Wibowo, Sekda Kota Pasuruan, Wakapolres Pasuruan, Perwakilan Kodim 0819, kiai, dan ulama. (ard/par)

 

Berita Terkait

Bangsaonline Video