Dibayar Lunas, Urus Sertifikat Sejak April Belum Selesai

PASURUAN (bangsaonline) - Tri Widodo, warga Taman Sari Blok C 9 Perumahan Kraton Harmoni (Perumnas Regional VI Surabaya) Desa Bendungan Kecamatan Kraton Kabupaten , bulan April 2014 telah mengurus sertifikat tanah di Badan Pertanahan Nasional (BPN) RI Kantor Pertanahan Kabupaten , dimana seluruh biaya pengurusan sertifikat tanahnya sudah dibayar lunas oleh Ir Budi Santoso, selaku pengembang PT Prama Graha K Nusantara, anggota APRESI No 04.03.0115 Perum Kraton Harmoni.

“Saya mengurus sertifikat tanah di BPN RI Kantor Pertanahan Kabupaten mulai bulan April 2014. Seluruh biaya sertifikat tanah saya sudah dilunasi Ir Budi Santoso selaku pihak pengembang dari PT Prama Graha K Nusantara. Akan tetapi, hingga saat ini, sertifikat tanah saya belum juga selesai, atau tidak ada kejelasan dari pihak BPN RI Kantor Pertanahan Kabupaten kapan jadi“ kata Tri Widodo.

Kepala BPN RI Kantor Pertanahan Kabupaten Ir Sutjahyo ketika dikonfirmasi HARIAN BANGSA mengatakan, pihaknya akan menindaklanjuti. "Nanti akan kita tanyakan terlebih dahulu kepada pihak Perumnas Regional VI dan kepada pihak PT Prama Graha K Nusantara," kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Penuhi Air Bersih Warga, Pemdes Krandegan Sukseskan Program SPAM dari PUPR':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO