Rayakan Kuningan, Pura Dhalia Pujon Dijaga Ketat

Rayakan Kuningan, Pura Dhalia Pujon Dijaga Ketat

BATU, BANGSAONLINE.com – Tidak ingin kecolongan, aparat kepolisian mengamankan Pura Dhalia Agrahita Sebaluh di Desa Pandesari, Pujon Kabupaten Malang yang akan merayakan hari Raya Kuningan, Sabtu (154). Kegiatan akan diikuti sekitar 500 umat sedharma. Kapolsek Pujon AKP M. Budiharto, S.H tampak memimpin langsung pengamanan.

"Mari kita laksanakan pengamanan dengan ikhlas saudara kita umat Hindu yang akan melaksanakan perayaan Hari Raya Kuningan, agar mereka merasa aman, nyaman dan kondusif," kata Kapolsek ketika memberi pengarahan pada anak buahnya.

Perayaan Hari Raya Kuningan di Pura Dhalia Agrahita Sebaluh Desa Pandesari akan dihadiri umat sedharma 500 orang dari wilayah Pujon. Dengan pelayanan pengamanan jalur, penataan parkir dan pengamanan kegiatan oleh anggota Polsek Pujon diharapkan kegiatan berlangsung aman, lancar dan kondusif hingga usai acara. (bt1/thu/ns)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Penemuan Bayi Laki-Laki di Malang, Ada Bekas Luka Cekikan pada Leher':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO