Kesaksian AKBP Untung: Ada Dua Teroris Kabur, Eh, Menko Polhukam Bilang Tidak Ada

Kesaksian AKBP Untung: Ada Dua Teroris Kabur, Eh, Menko Polhukam Bilang Tidak Ada Baku tembak yang terjadi pasca penyerangan bom di kawasan Sarinah, Jakarta, Kamis (14/01/2016)/Tribun Jabar

JAKARTA, BANGSAONLINE.com - AKBP Untung Sangaji berani menembak pelaku teror bom di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat. Saat berjibaku melawan teroris, ia melihat dua orang pelaku lainnya yang kabur dengan mengendarai sepeda motor.

"Ada yang lari, dia waktu lari ke arah Tanah Abang. Ada dua orang, dia bawa sesuatu seperti tas kan nggak mungkin saya pecah perhatian," ujar Untung ketika hadir di acara diskusi 'Di Balik Teror Jakarta' di Warung Daun, Cikini, Jakarta Pusat, Jumat (16/1/2016).

AKBP Untung lalu membeberkan ciri-ciri pelaku tersebut. "(Ciri-cirinya) Saat itu dengan helm sama seperti yang pakai topi, pakai ransel, itu satu motor mereka," ujarnya.

Menurut Untung, teror di Thamrin tidak mengindikasikan bahwa intelijen dan aparat penegak hukum kecolongan. Hal tersebut bisa disimpulkan dari bom berukuran lebih besar yang belum sempat meledak.

"Kenapa belum kecolongan? Dia (pelaku-pelaku teror) belum sempat meledakkanbom yang lebih besar. Hanya karena kita gila, kita hantam saja. Nggak ada urusan. Anak istri saya maki-maki saya, kalau mati gimana," tuturnya.

Anehnya, Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan yang tidak terlibat tembak-menembak langsung dengan teroris justru menyatakan sebaliknya. Luhut menegaskan bahwa tak ada teroris yang kabur dari lokasi.

Sumber: detik.com

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO