Pemkab Sidoarjo Gandeng BPR Delta Artha soal Layanan Sedot Tinja

Pemkab Sidoarjo Gandeng BPR Delta Artha soal Layanan Sedot Tinja Penandatangan MoU layanan sedot tinja antara DP2CKTR, BPR Delta Artha, dan USAID IUWASH. Foto: Ist

SIDOARJO, BANGSAONLINE.com - Pemkab Sidoarjo meluncurkan program terobosan dalam hal sanitasi, yakni layanan penyedotan, pengangkutan, dan pengolahan lumpur tinja, yang bayarnya melalui tabungan.

Program itu telah difinalisasi dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara PT BPR Delta Artha dengan Dinas Perumahan, Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang (DP2CKTR) Sidoarjo, dan USAID IUWASH, Kamis (15/8/2024).

Kepala DP2CKTR Sidoarjo, Bachruni Aryawan, mengatakan bahwa program ini merupakan bagian dari upaya pemkab untuk memastikan sanitasi aman bagi seluruh warga Sidoarjo.

"Kerjasama ini tidak hanya memberikan solusi terhadap masalah sanitasi, tetapi juga menawarkan skema pembiayaan yang terjangkau bagi masyarakat melalui tabungan di BPR Delta Artha," ungkapnya.

Sementara itu, Direktur Utama PT BPR Delta Artha, Sofia Nurkrisnajati Atmaja, menyatakan melalui layanan ini, masyarakat dapat menabung secara rutin di BPR Delta Artha untuk kemudian digunakan sebagai biaya penyedotan lumpur tinja. 

Skema ini diharapkan dapat meringankan beban finansial masyarakat sekaligus memastikan pengelolaan limbah yang lebih baik dan ramah lingkungan.

Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO