PSSI Siapkan 12 Unit Mobil Perangkat VAR untuk Liga 1 Musim Depan

PSSI Siapkan 12 Unit Mobil Perangkat VAR untuk Liga 1 Musim Depan Perangkat video assistant referee (VAR) bakal diuji coba pada laga championship series Liga 1 2023/2024.

BANGKALAN, BANGSAONLINE.com - Persatuan Seluruh Indonesia () menyiapkan 12 unit mobil perangkat video assistant referee (VAR) untuk pertandingan musim 2024/2025.

Manajer Media dan Public Relations LIB, Hanif Marjuni, mengungkapkan penggunaan wasit bantu video VAR itu mulai diuji coba secara resmi pada laga championship series 2023/2024.

"VAR secara resmi digunakan di sisa 8 pertandingan musim ini. Nanti musim berikutnya akan digunakan di semua pertandingan," ungkap Hanif, Rabu (15/5/2024).

Meski begitu, lanjut Hanif, tidak semua stadion di Indonesia memenuhi syarat penggunaannya. Sehingga mobil perangkat VAR dikerahkan guna memaksimalkan.

"Sejauh ini baru ada 3 stadion yang memenuhi syarat, di antaranya Bali, Surabaya, dan Solo. Karena harus ada ruangan yang benar-benar khusus. Makanya untuk yang lain menggunakan mobil," ujarnya.

Pada perangkat VAR terdapat 6 monitor, dijaga oleh 3 wasit terdiri dari wasit utama dan 2 asisten. Kemudian akan terhubung langsung dengan wasit pertandingan.

Selain itu, juga menyiapkan wasit berlisensi dari FIFA dalam penggunaan perangkat VAR di . Sebab, tidak semua wasit bisa dan memenuhi syarat penggunaannya.

"Kemarin dari sekitar 50-an yang ikut seleksi wasit VAR, hanya 14 yang lolos. Jadi bukan sembarang wasit yang akan digunakan, harus sesuai dengan lisensinya," tuturnya. (fat/uzi/rev)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Lihat juga video 'Demam Euro 2021, Warga Desa di Pasuruan Ini Kibarkan Ratusan Bendera Ukuran Raksasa':


Berita Terkait

BANGSAONLINE VIDEO